Selasa, 27 Agustus 2019

Zadul Ma'ad, Bekal Perjalanan Akhirat (Jilid 5)



Dewasa ini, begitu banyak bermunculan klinik-klinik pengobatan alternatif. Beragam penawaran ditawarkan. Dari yang paling cepat sembuh sampai obat yang paling manjur. Iklannya terpampang di mana-mana. Bahkan para dukun, tukang ramal, dan yang katanya orang pintar pun tidak ketinggalan untuk ikut meramaikan dunia iklan pengobatan.

Demikianlah kenyataannya. Sebagian masyarakat bahkan lebih percaya kepada dukun daripada dokter. Sebagian lagi terlalu percaya kepada dokter dan masih ragu dengan terapi pengobatan Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam. Padahal, ucapan Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam pasti adanya, karena beliau berkata bukan berdasarkan hawa nafsu. Sabda beliau adalah wahyu dari Allah semata.

Adapun dokter hanyalah manusia biasa. Perkataan mereka bisa benar, bisa salah. Karena, semua yang mereka ucapkan hanyalah berdasarkan pengalaman semata. Sedangkan dukun, tukang ramal, dan orang pintar, perkataan mereka adalah wahyu dari jin dan syaithan. Sekali pun perkataan mereka benar secara kebetulan, namun seribu perkataan mereka adalah dusta. Tapi, tetap saja kebanyakan kaum Muslimin masih lebih percaya kepada para dokter, dukun, tukang ramal, ketimbang hadits-hadits Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam.

Ironis memang. Namun, begitulah kenyataannya. Mungkin karena kebanyakan kaum Muslimin belum mengetahui secara benar ajaran-ajaran Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam. Atau, mereka masih jauh dari ajaran-ajaran Islam yang shahih. Atau, bahkan tidak mengenal ajaran Islam sama sekali.

Nah, untuk mengenalkan masyarakat kaum Muslimin kepada Islam yang benar. Kami hadirkan ke hadapan pembaca sekalian. Sebuah buku monumental. Zaadul Ma'ad jilid kelima. Tulisan ulama besar sepanjang zaman. Al-Imam Ibnul Qayyim Al-Jauziyah rahimahullah.

Beliau menyajikan kepada kita. Bagaimana Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam mempraktikkan cara hidup sehat serta tata cara pengobatan di kala sakit. Pengobatan rohani dan jasmani. Dipaparkan secara lengkap dan terperinci, dengan cara yang mudah dan obat yang murah. Sehingga, hampir setiap kita bisa melakukannya. Obatnya bisa didapatkan di mana-mana.

Tidak percaya, atau masih ragu? Silahkan baca buku ini. Kemudian buktikan apa yang disabdakan oleh Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam. Pasti benar apa yang beliau sabdakan. Karena beliau adalah kekasih Allah Subhaanahu wa Ta’ala.


Deskripsi :

Judul : Zadul Ma'ad, Bekal Perjalanan Akhirat (Jilid 5)
Judul Asli : Zaadul Ma'ad fi Hadyi Khairil 'Ibaad
Penerbit : Griya Ilmu
Penulis : Imam Ibnul Qoyyim Al Jauziyah
Ukuran : 24 cm X 15,5 cm
Halaman : xviii + 502 halaman
Cover : HC


Sinopsis :


DAFTAR ISI :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ibadah Sepenuh Hati

Ibadah itu nikmat! Dalam lantunan surat Al-Fatihah, terjadi dialog syahdu antara seorang hamba dengan Rabbnya. Di kegelapan yang hening, ter...