Selasa, 01 Januari 2019

Pemikiran Moderat Hasan Al Banna

Hasan Al-Banna adalah sang fenomena. Perhatiannya terhadap problematika umat dijawab dengan merekonstruksi kembali sistem tarbiyah, yang sejak awal kelahiran Islam praktis menjadi satu-satunya media dalam membentuk mentalitas muslim yang paham, ikhlas, giat beramal di jalan agama Allah dan Rasul-Nya.

Keteladanan Rasulullah SAW dalam mebina dan mengarahkan karakter inilah yang kemudian diterapkan al Banna di era modern. Maka tak lama kemudian lahirlah kader-kader dakwah yang memiliki dedikasi dan mitansi tinggi sesuai masanya. Keberhasilan terletak pada keteladanan, manhaj, kualitas pembinaan, dan strategi.

Buku "Pemikiran Moderat Hasan Al Banna" adalah mata air kecemerlangan pemikiran Asy-Syahid dalam meraktualisasi sistem Rasulullah SAW. Ketika membacanya, Anda diajak berselancar meunuju perbaikan diri, amal shalih, dan perjuangan di jalan Allah. Tentu saja, dengan sendirinya Anda akan menepis rumor bahwa pemikiran Al-Banna mengilhami tindakan teror!



Deskripsi :

Judul : Pemikiran Moderat Hasan Al Banna
Judul Asli : Al Fikr Al Islamiy Al Mua'ashir, Dirasah fi Fikr Al Ikhwan Al Muslimin
Penerbit : Harakatuna Publishing
Penulis : DR. Musthafa Muhammad Thahhan
Ukuran : 23,5 cm
Halaman : xx + 430 hal
Cover : HC
ISBN : 979-3977-52-x
Tahun Cetak : Maret 2007



DAFTAR ISI :

Pedoman Transliterasi ... vi
Kata Pengantar ... vii
Mukaddimah ... xv

Sekilas Tentang Risalah Ta'lim ... 1

Rukun Pertama : Al Fahm ... 5

Prinsip ke-1  : Islam adalah Sistem yang Sempurna ... 10
Prinsip ke-2  : Al Qur'an dan Sunnah ... 16
Prinsip ke-3  : Bukan Termasuk Sumber Hukum Syari'ah ... 20
Prinsip ke-4  : Kemungkaran yang WajibDiperangi ... 27
Prinsip ke-5  : Antar Teks dan Kemashlahatan ... 30
Prinsip ke-6  : Cara Berinteraksi dengan Berbagai Macam Pendapat ... 41
Prinsip ke-7  : Antara Ijtihad dan Taklid ... 47
Prinsip ke-8  : Hakikat Perbedaan Fiqih ... 53
Prinsip ke-9  : Mengelola Waktu dan Menjauhkan Diri dari Sikap Takalluf ... 61
Prinsip ke-10  : Memahami Ayat dan Hadits tentang Sifat
Prinsip ke-11  : Bid'ah yang Wajib Diberantas ... 95
Prinsip ke-12  : Bid'ah yang Hukumnya Masih Diperselisihkan ... 101
Prinsip ke-13  : Mencintai Orang-orang Sholeh dan Menghormati Mereka ... 105
Prinsip ke-14  : Dosa Besar yang Wajib Diperangi ... 113
Prinsip ke-15  : Tawassul yang Dibolehkan dan yang Dilarang ... 123
Prinsip ke-16  : Antara Tradisi dan Syariat ... 131
Prinsip ke-17  : Amalan Hati dan AMalan Tubuh ... 137
Prinsip ke-18  : Kemerdekaan Akal, Kedudukan Ilmu, dan Ulama ... 143
Prinsip ke-19  : Pandangan Syar'i dan Pandangan Logika ... 151
Prinsip ke-20  : Mengafirkan Seorang Muslim ... 157

Rukun Kedua : Al Ikhlash ... 175

Rukun Ketiga : Al 'Amal ... 189

Pertama : Membangun Kepribadian Muslim ... 195
Kedua : Membangun Rumah Tangga Islami ... 202
Ketiga : Membimbing Masyarakat ... 217
Keempat : Membebaskan Negeri-negeri Islam ... 240
Kelima : Memperbaiki Pemerintahan ... 250

Rukun Keempat : Al Jihad ... 265
Rukun Kelima : At Tadhiyah ... 291
Rukun Keenam : Ath Tha'ah ... 305
Rukun Ketujuh : Ats Tsabat ... 321
Rukun Kedelapan : At Tajarrud ... 335
Rukun Kesembilan : AL Ukhuwah ... 343
Rukun Kesepuluh : Ats Tsiqah ... 359

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ibadah Sepenuh Hati

Ibadah itu nikmat! Dalam lantunan surat Al-Fatihah, terjadi dialog syahdu antara seorang hamba dengan Rabbnya. Di kegelapan yang hening, ter...